GULANGGULING.COM | LIGA INGGRIS – Akhirnya momen yang ditunggu-tunggu datang juga. Leicester berhasil menjadi juara liga inggris musim 2015/2016. Berkat perjuangan yang hebat selama satu musim, klub berjuluk The Foxes tersebut akhirnya mengangkat thropy/ piala Liga Inggris di markas mereka King Power Stadium.
Perayaan juara liga inggris ini dilakukan setelah pertandingan antara Leicester City dan Everton berlangsung. Kado indah benar-benar dipersembahkan LCFC untuk para penggemarnya, pada pertandingan tersebut Leicester City berhasil menang 3-1 atas Everton berkat dua gol dari Vardy dan satu gol dari King.
Tiba saat perayaan, podium telah dipersiapkan ditengah lapangan. Sorak gemuruh seisi stadion terus terusan bergema menyambut keluarnya rombongan staf dari Leicester City termasuk pemilik klub tersebut, duo Vichai Srivaddhanaprabha dan Aiyawatt Srivaddhanaprabha. Lalu disusul legenda Leicester City Alan Birchenall yang muncul dengan membawa trofi Premier League ke lapangan.
Selanjutnya disusul sosok pelatih Claudio Ranieri yang keluar dari lorong disambut gemuruhnya suara pada pendukungnya. Ranieri menjadi orang pertama yang menerima mendali pada perayaan ini.
Setelah sang pelatih, tiba kini giliran para pemain yang satu per satu keluar dari lorong diurutkan dari nomer punggung terkecil. Suara gemuruh semakin menggema dan keras, sorak sorai mengiringi perayaan ini. Suara lantang dari pada penggemar semakin keras kala mereka ikut mengiringi pembawa acara menyebutkan satu per satu nama pemain Leicester untuk memperoleh mendali.
Tiba akhirnya sang kapten Morgan menerima mendali terakhir dan menjadi orang pertama yang akan mengangkan piala juara Liga Inggris.
Pada Video tersebut, Morgan bersiap mengangkat thropy didampingi oleh Claudio Ranieri. Dan dalam hitungan detik suara gemuruh King Power Stadium menggema saat Morgan, Ranieri dan para pemain mengangkat piala juara! suara kembang api semakin menambah meriah suasana perayaan Juara ini, ditambah confetti yang beterbangan menghiasi keberhasilan Leicester City menjadi juara Liga Inggris musim 2015/2016.
Sungguh-sungguh musim yang luar biasa untuk LCFC, sebuah sejarah terukir dari sebuah klub kecil yang menjadi juara Liga paling bergengsi ini.
Congratulation LCFC! and see you next session!
Berikut video perayaan Leicester City menganggkat piala juara liga inggris :
https://www.youtube.com/watch?v=Wgj_mRJf6X8
source : youtube.com ; twitter.com