GULANGGULING.COM

Catat! Jadwal Pertandingan Chelsea vs Liverpool disiarkan oleh RCTI Sabtu Dini Hari!

GULANGGULING.COM | LIGA INGGRIS – Partai big match tersaji pada lanjutan liga Inggris pada pekan ke-5. Mengawali akhir pekan, tepatnya di hari sabtu 17 September tersaji pertandingan antara Chelsea melawan Liverpool.

Pertandingan antara Chelsea vs Liverpool ini termasuk salah satu pertandingan yang layak dinanti pada Liga Inggris. Selain kedua kesebelasan ini merupakan klub besar, tentu saja hadirnya manager baru Conte dan Kloop akan menambah aroma persaingan antar kedua tim semakin panas.

Seperti kita ketahui, baik Antonio Conte maupun Jurgen Kloop adalah sosok manager peracik taktik terbaik. Jadi pertandingan antara Chelsea vs Liverpool ini kami yakini juga akan menampilkan pertandingan yang seru.

Sekedar informasi, saat ini Chelsea berada pada posisi dua pada klasemen dengan raihan sebanyak 10 poin dan Liverpool berada pada posisi enam dengan 7 poin.

Dari tiga pertemuan terakhir mereka pada ajang Liga Inggris, Liverpool berhasil mengalahkan Chelsea satu kali, sementara dua pertandingan lainnya berakhir imbang 1:1

12/05/2016 Liverpool Chelsea 1 : 1
31/10/2015 Chelsea Liverpool 1 : 3
10/05/2015 Chelsea Liverpool 1 : 1

Melihat hasil head to head kedua tim ini, maka pertandingan besok akan menjadi pertandingan yang menarik untuk ditonton.

Beruntung di Indonesia pertandingan antara Chelsea vs Liverpool akan disiarkan langsung oleh RCTI. Melalui kabar yang kami peroleh dari akun Twitter @RCTISpors_, pihak RCTI mengabarkan bahwa mereka akan menyiarkan pertandingan ini pada hari Sabtu dini hari jam 01:30 WIB.

Gambar jadwal pertandingan Chelsea vs Liverpool Sabtu 17 September

Jika liga Inggris biasanya disiarkan mulai sabtu malam, namun pertandingan ini akan disiarkan pada sabtu dini hari, atau jumat malam. Jadi buat kamu yang ingin menonton pertandingan Chelsea vs Liverpool jangan sampai salah jadwal ya. Catat baik baik bahwa pertandingan ini disiarkan oleh RCTI pada hari Sabtu jam 01:30 WIB. Ingat! Ingat!

 

Sekian Informasi kami, semoga bermanfaat.