GULANGGULING.COM – Entah sejak kapan nih, setelah liat postingan om Yahya soal tombol baru yang muncul di WhatsApp. Ternyata saat ini WA sudah bisa kirim gambar gif melalui tombol opsi yang sudah disediakan.
Mungkin banyak yang bertanya, Bagaimana cara kirim gambar gif di WhatsApp? Caranya cukup mudah. Oh ya sebelumnya silakan update dulu Aplikasi WA ke versi terbaru.
Cara update WA gimana? Silakan buka Play Store mu, kemudian carilah aplikasi WhatsApp, jika ada pembaharuan maka otomatis anda akan disuguhi opsi untuk melakukan update.
Kembali bagaimanakah cara mengirim gif di WhatsApp ? Silakan buka aplikasi WA, kemudian mulailah chat terserah dengan siapa saja, mau chat personal ataupun group.
Ketika Anda hendak mulai menulis, ketuklah icon smiley, jika versi WA anda sudah terbaru, maka akan muncul tombol gif pada bagian bawah smiley.
Dengan tombol tersebut kamu bisa langsung memilih gambar bergerak gif yang kamu suka. Gambar animasi GIF tersebut disediakan oleh Giphy dan Tenor, yang selama ini dikenal sebagai penyedia gambar GIF lucu.
Nah, setelah kemunculan fitur ini kami rasa peredaran gambar di group WA akan semakin bertambah dan jika kamu tak mau boros kuota, maka ada baiknya mematikan fitur auto download gambar pada WhatsApp.
Bagaimana menurutmu?