Pelajari Apa Saja Fitur Windows 10 melalui Situs Demo

gulangguling.com | Teknologi . Setelah beberapa saat melakukan upgrade Windows 10, selanjutnya pertanyaan mendasar adalah Apa saja sih fitur baru dari Windows 10? Apa sih bedanya Windows 10 dengan Windows 8?

Sebagai pengguna baru Windows 10, ada beberapa cara mencari tau fitur apa saja yang baru pada Sistem Operasi ini. Cara tersebut antara lain : Membaca Review dari situs-situs yang menulis mengenai OS ini, bertanya pada kawan yang sudah lebih dahulu menggunakannya atau dengan mencoba langsung setelah update ke Windows 10.

Baca Juga : Perempuan Cantik dibalik suara Cortana

Salah satu cara Microsoft memperkenalkan Sistem terbarunya ini adalah dengan membuat situs demo emulator dari Windows 10. Pada situs ini kita bisa mempelajari fitur-fiturnya secara langsung melalui gambar bergerak atau video. Jika anda membuka situs tersebut anda akan melihat sebuah gambar notebook dengan list navigasi fitur windows 10. Kita cukup memilih fitur yang ingin dipelajari, maka situs ini akan memberikan informasi melalui video tutorial yang informatif.

Dengan adanya situs demo Windows 10 ini, maka untuk anda yang ingin update bisa mempelajari terlebih dahulu fitur-fiturnya. Siapa tau setelah mencoba situs demo ini anda semakin penasaran dengan Windows 10 atau bahkan sebaliknya.

Nah sekian dulu inpohnya bro… jangan lupa bahagia!

source : Situs demo Windows 10

LEAVE A REPLY