GULANGGULING.COM | Berita – Beberapa hari yang lalu tersebar mengenai berita mengenaiĀ sebuah stasiun di jepang buka hanya untuk satu penumpang. Nah, bagaimana bisa ya? Memang pihak stasiun tidak rugi? Tapi ya, demi seorang penumpang ini bisa pergi dan pulang dari sekolah, stasiun ini menyesuaikan jadwal keberangkatan keretanya dengan jadwal pergi dan pulang sekolah di penumpang.
Dikutip dari sebuah page facebook, dikatakan bahwa sebuah stasiun kereta di utara Pulau Hokkaido bernama Kami-Shirataki pada tiga tahun lalu memutuskan untuk memberhentikan jadwal mereka melewati stasiun tersebut. Alasannya daerah tersebut sudah tidak lagi menjadi pusat ramai lalu-lalang. Kendati begitu, perusahaan kereta setempat, yaitu Japan Railway (JR), berpikir ulang karena mereka menemukan sesosok gadis yang sangat membutuhkan layanan kereta di stasiun itu untuk mencapai sekolahnya. Si gadis ketika itu baru akan masuk SMA yang cukup jauh, sehingga hanya bisa ditempuh naik kereta.
Pihak JR yang mengetahui hal ini akhirnya sepakat untuk mengoperasikan layanannya hanya dua kali sehari, pada saat sang gadis pergi dan sewaktu dia pulang. Di stasiun itu, terpampang catatan jadwal kereta menyesuaikan kapan sang gadis menggunakan layanan kerena ini, sudah seperti jemputan pribadi.
Masa aktif kereta di stasiun ini akhirnya benar-benar akan berakhir saat gadis itu menyelesaikan studinya, 26 Maret 2016 mendatang.
https://www.youtube.com/watch?v=Qix9ugMbd5U
Namun, sebuah harian di Taiwan, Apple Daily, mengungkapkan cerita berbeda. Mereka melaporkan bahwa penutupan stasiun tersebut tidak ada hubungannya dengan wisuda siswi sekolah yang akan diselenggarakan di bulan yang sama.
Bagaimanapun juga, cerita mengenai masyarakat yang difasilitasi baik oleh pemerintah tentu saja menjadi sebuah berita yang menarik. Cerita ini tentu saja memotivasi kita untuk lebih baik kepada orang lain dan lingkungan kita.