Hasil Video Kamera Kogan 4K +

Action Camera via pixabay.com

GULANGGULING.COM | Action Camera – Halo sobat! nyadar nggak sih kalau sekarang ini trend kamera mulai bergeser. Setelah ramai dengan trend smartphone berkamera resolusi tinggi, kini trend kamera juga hadir dalam bentuk Action Camera.

Action Camera atau kadang disebut actioncam ini adalah sebuah jenis kamera yang sebenarnya digunakan untuk merekam moment atau aktivitas bergerak, seperti bersepeda, motor cross, menyelam, terjun payung, mendaki gunung dan aktivitas ekstrem lainnya.

Perkembangan peredaran Action Camera di Indonesia terbilang cukup cepat. Di pasaran sendiri sudah banyak beredar Action Camera dengan harga yang cukup terjangkau. Berbagai brand sudah ramai mengeluarkan produk Action Camera dengan harga berkisar satu juta hingga dua juta, bahkan ada yang dijual dengan harga dibawah satu juta. Seperti; Xiaomi Yi, B-Pro, SJ-CAM, Kogan dan masih banyak lagi produk Action Camera dengan berbagai Merk.

Salah satu Action Kamera yang dijual dengan harga berkisar satu juta rupiah adalah Kogan. Se-pengetahuan kami, di pasar Indonesia Kogan ini tersebar dalam berbagai tipe. Kogan tanpa K, Kogan 4K dan Kogan 4K+. Spesifikasinya bagaimana? nanti kita bahas pada tulisan yang lain ya.

Action Camera atau kamera aksi ini mulai ramai dicari oleh para pembeli. Para pembeli mulai penasaran dengan kualitas gambar atau video yang dihasilkan oleh kamera Kogan. Tak sedikit juga yang mulai bertanya-tanya apakah kualitas gambar dan video nya bagus? Apakah hasil rekaman video saat bergerak bagus? dan bla bla bla…

Secara kebetulan salah satu rekan kami telah membeli kamera ini dan membuat beberapa video dari hasil tangkapan kamera Kogan 4K+. Beliau telah membuat beberapa test video kamera kogan dengan beberapa mode dan situasi. Berikut ini adalah video yang dihasilkan dari kamera Kogan 4K+ :

Yang pertama adalah hasil video kamera Kogan 4K+ dengan pengaturan resolusi 4K dan frame rate 25fps.

 

Dibawah ini adalah hasil video kamera Kogan 4K+ dengan pengaturan resolusi 2.7K dan 30fps.

 

Video dibawah dibuat dengan kamera Kogan 4k+ pengaturan resolusi 1080p dan frame rate 60fps.

 

Nah yang dibawah ini adalah kualitas video yang dihasilkan kamera Kogan 4K+ pada malam hari.

 

Nah, setelah melihat video-video diatas lantas bagaimana pendapatmu tentang Kamera Kogan 4K ini? Bagus tidak? cukup bagus? atau sesuai dengan harganya?

Untuk kamu yang penasaran ingin tahu lebih banyak tentang hasil video atau hanya sekedar bertanya tentang kamera ini, bisa langsung sapa saja Mas Ayik melalui akun FB nya.

Sekian dan selamat berburu Action Cam!

Note : jika kamu ingin video review kamu masuk disitus ini, silakan kontak ke email kami [email protected], kami akan senang membantu untuk publikasi.

 

Penawaran! Xiaomi Yi Action Camera - 16 MP - Hijau

Dapatkan Xiaomi Yi Action Camera dengan harga yang murah dari Lazada:

Harga : RP 989.000
Sebelum RP 1.799.000Diskon 45%

Xiaomi-yii-camera

  • 16MP
  • Action Camera Terbaik
  • Memory Hingga 64GB
  • Battery 1010 mAh

 

 

8 COMMENTS

  1. Request test riding menggunakan motor ya bro karena disitulah letak kemampuan sensor kameranya pada saat bergerak apakah buram atau lambat autofokusnya

  2. Mengapa kesing kamera kogan 4k beda2 mas? Ada yg tulisan kogannya warna biru, ada yg kesingnya permukaan rata, dll.

    O iya, punyaku kogan 4k hasil rekamannya putus2, baik diputar di kamera maupun di laptop.
    Itu mengapa ya mas? Saya pake sandiak class 10

    Thanks

LEAVE A REPLY