Pencapaian keberhasilan sebuah klub sepakbola memang terkadang dilihat dari seberapa banyak trophy yang berhasil mereka raih. Terlebih jika keberhasilan tersebut menjadi sebuah sejarah dalam perjalanan sepakbola dunia.
Treble Winner adalah sebuah prestasi yang menjadi sebuah pencapaian yang luar biasa sebuah klub dalam perjalanan satu musim. Raihan tiga gelar piala dalam kurun satu musim menjadi hal yang prestisius karena hingga kini belum banyak klub yang dapat melakukannya.
Semenjak lahirnya sepakbola tercatat baru tujuh klub Eropa yang mampu memeluk treble atau tiga piala dalam satu paruh musim.
Berikut klub tersebut :
1. Celtic – 1967
Adalah Celtic klub Eropa pertama yang melakukannya, Pada musim 1966/1967 klub dari liga skotlandia ini meraih treble setelah menjuarai Liga Skotlandia, Piala Skotlandia dan European Cup. Celtic berhasil mengalahkan Inter Milan 2-1 pada laga final yang berlangsung di Lisbon untuk memenangkan Piala Eropa.
2. Ajax Amsterdam – 1971/72
Yang kedua melakukannya adalah Ajax Amsterdam, klub dari liga Belanda tersebut meraih gelar treble pada musim 71/72 dengan menjuarai Liga Belanda Eredivisie, Piala KNVB dan menjuarai Liga Eropa.
Pada partai final Ajax berhasil mengalahkan Inter Milan 2-0 di Rotterdam untuk meraih Juara Piala Eropa. Pada partai final tersebut Cruyff berhasil membuat dua gol kemenangan. Pada musim selanjutnya Ajax hampir saja mengulang keberhasilan treble, sayangnya mereka menelan kekalahan pada partai final KNVB
3. PSV Eindhoven – 1988
Klub asal Liga Belanda lainnya yang mampu membuat Treble adalah PSV Eindhoven. Klub ini meraih gelar treble setelah memenangi liga Belanda, Piala KNVB dan piala Eropa.
Dalam partai final Piala Eropa, PSV berhasil mengalahkan Benfica dengan skor 6-5 melalui adu pinalti.
4. Manchester United – 1999
Tahun 99 adalah tahun yang bersejarah untuk klub asal Inggris, Manchester United. Di bawah komando Sir Alex Ferguson, MU mencapai prestasi treble setelah menjadi juara Liga Inggris, FA Cup dan Liga Champions dalam satu musim.
Kemenangan MU atas Bayern di partai final Liga Champions adalah sebuah sejarah hebat dalam klub tersebut. MU berhasil merebut juara yang sebenarnya hampir dalam genggaman Munich dalam kurun waktu dua menit. Sheringham dan Solksjaer adalah pelaku yang membuat gol sejarah tersebut. Hingga kini kemenangan treble tersebut memberikan label khusus untuk para pemain masa itu dengan sebutan class 99.
5. Barcelona – 2009 & 2015
Setelah 10 tahun dari keberhasilan Manchester United baru Barcelona lah yang mampu meraih prestasi ini. Hingga kini Barcelona tercatat sebagai klub yang mampu meraih treble selama dua kali.
Barcelona berhasil mencapai prestasi treble pada tahun 2009 dan 2015, pada tahun tersebut mereka berhasil menjuarai La Liga, Copa del Rey and Champions League. Pada tahun 2009 Barcelona mengalahkan Atletico Madrid dalam final Copa Del Rey dan Selanjutnya mengalahkan Manchester United di Roma dalam final Liga Champion, lalu menutup Treble dengan keluar sebagai juara di Liga Spanyol.
6. Inter Milan – 2010
Tahun 2010 bersama Jose Mourinho berhasil membawa Inter Milan meraih prestasi Treble. Bersama legenda Inter, Javier Zanetti mereka berhasil mengawinkan piala Coppa Itali, Juara Liga Serie A dan Juara Liga Champions pada musim 2010.
Inter Milan berhasil mengalahkan Bayern Munich dalam partai final di Madrid pada tahun tersebut.
7. Bayern Munich – 2013
Barulah pada musim 2013, Bayern Munich akhirnya mencicipi kehangatan memeluk tiga piala (treble). Pada tahun tersebut, Bayern meraih juara untuk Liga domestik Jerman, Piala DFB Pokal dan tahta tertinggi Liga Champions.
Anak asuhan Jupp Heyneckes tersebut berhasil mengalahkan Dortmund dalam partai final Liga Champions dengan skor 2-1 di Wembley.
Dalam sepakbola modern ini banyak klub yang mencoba berbagai cara untuk dapat memperoleh keberhasilan setinggi-tingginya. Mulai dari membeli pemain dengan harga yang terbilang tak umum hingga mengikat peracik strategi top.
Apapun itu, kemenangan sebenarnya adalah penuh perjuangan, harga pemain belum tentu menentukan prestasi, karena sejatinya keberhasilan klub bukan hanya soal perorangan saja, namun lebih ditentukan kerja keras dan kerjasama semua elemen dalam klub.
Kira-kira klub manakah yang selanjutnya akan mencapai treble winner? apakah klub kebangganmu? mari kita nikmati saja…