GULANGGULING.COM | Kuliner – Weekend, saatnya wisata! Mau wisata-wisata di Jogja bisa bebas kemana suka. Tapi ada satu yang tidak boleh terlewat, yaitu wisata kuliner. Dari sederet makanan dan jajanan yang tersedia di Jogja, ada juga soto yang tidak boleh dilewatkan. Yuk, cari seger-seger makan soto!
Di sekitaran Jatimulyo, atau tepatnya di Jalan Jambon ada sebuah rumah makan yang sepertinya sudah lama berdiri. Rumah makan ini menawarkan soto ayam dan sop daging, namanya adalah: Soto & Sop Cak Nur. Lokasi tepatnya di Jalan Jambon No. 47 Jatimulyo Yogyakarta.
Pemilik rumah makan ini adalah bapak H. Nur Hadi, yang aslinya berasal dari daerah Lamongan Jawa Timur. Bapak H. Nur Hadi berjualan soto dan sop ini sejak tahun 1980. Namun dulu beliau mulai berjualan dengan gerobak di jalan Poncowinatan 47 tepatnya di depan salon Kecantikan London Beauty Center.
Menu yang disediakan yaitu soto ayam dan sop daging. Yang membedakan dengan tempat lain yaitu karakter kuahnya yang bening. Sop komplit berisi daging sapi dan sumsum sapi, dengan kuah bening dan diberi potongan ketang dan sedikit emping. Sedangkan menu soto ayam berisi suwiran ayam, bihun, tomat dan kuahnya juga bening. Ada yang menjadi andalan tambahan, yaitu tempe goreng yang di goreng garing.
Soto dan Sop Cak Nur ini buka dari pukul 07.30 – 16.15 setiap harinya. Soto dan Sop Cak Nur bisa menjadi pilihan kuliner saat ingin menikmati sesuatu yang segar dan ekslusif.