Resep Gulai Kepala Ikan

IMG_20150315_100655

Bahan:
2 kepala ikan (kakap merah, bersihkan)
2 sdm air jeruk nipis
garam secukupnya
5 lembar daun salam
1 batang serai, iris tipis
1 ruas ibu jari jahe, iris tipis
2 ruas ibu jari lengkuas, iris tipis
3 buah asam kandis (bisa ganti pakai tomat yang dipotong-potong)
1,5 liter air

Bumbu halus:
12 butir bawang merah
4 siung bawang putih
6 butir kemiri sangria
1 ruas jari kunyit, bakar
garam secukupnya

Cara Membuat resep :

1. Cuci bersih kepala ikan, lumuri dengan air jeruk nipis dan garam, diamkan 30 menit hingga meresap.
2. Siapkan wajan/panci (anti lengket). Letakan daun salam, kepala ikan, taburi irisan serai, jahe, lengkuas, asam kandis, kemudian masukan bumbu halus dan tuangi air.
3. Tutup wajan/panci. Masak diatas api sedang hingga mendidih. Kemudian kecilkan api, teruskan memasak hingga ikan matang dan kuah agak mengental. Hidangkan hangat.

LEAVE A REPLY