Apa Sih “Tantangan Bus Malam” itu?

GULANGGULING.COM | Hiburan – Dunia media sosial memang tidak pernah sepi dari kreatifitas dan sensasi. Yap, setelah ramai PPAP challenge dan mannequin challenge beberapa waktu lalu, sekarang ini di Indonesia sedang diramaikan dengan video viral baru, yaitu tantangan bus malam.

Hah? Tantangan apa lagi tuh? Sesuai dengan namanya, tantangan bus malam, atau bus malam challenge ini adalah sebuah parodi keadaan di dalam sebuah bus malam. Seperti yang kita tahu, biasanya bus malam dikemudikan secar cepat dan terkadang ugal-ugalan. Nah, demikian pula tantangan ini, yang menirukan cara sopir bus malam yang ugal-ugalan sehingga para penumpang di dalamnya juga ikut bergerak maju mundur, kanan kiri.

Ternyata video tantangan bus malam ini sudah diunggah pertama kali oleh Iwan Alfarez, seorang siswa SMAN 2 Kintap, Tanah Laut, Kalimantan Selatan, pada 5 Desember 2016 di akun instagram pribadinya. Video ini kemudian viral via facebook usai diunggah Yedi Mulyadi ke akun Facebook miliknya dua hari usai video tayang di Instagram Iwan, yakni pada 7 Desember 2016.

https://www.instagram.com/p/BNnjjfHAqzg/?taken-by=iwans_alfarez97

 

Awalnya, video viral ini banyak melibatkan anak-anak sekolah seperti siswa SMP dan SMA. Tapi belakangan setelah viral, banyak orang dewasa juga yang ikut membuat video tantangan bus malam ini.

Nah, berikut tentu saja banyak orang yang kemudian ikut membuat video tantangan bus malam ini karena memang tantangan ini asyik dan lucu.

Versi bapak polisi.

Gimana, tertarik ikut tantangan bus malam juga? Kalau kamu penasaran seperti apa sih serunya orang-orang bikin video tantangan bus malam, kamu bisa search instagram dengan #tantanganbusmalam atau #busmalamchallenge atau #buschallenge .

Nah, berikut adalah video kompilasi #tantanganbusmalam via YouTube.

https://www.youtube.com/watch?v=_26G6HoFDDI

LEAVE A REPLY